Cantika Wahono Resmi Dilantik sebagai Ketua Dekranasda Bojonegoro
![]() |
Cantika Wahono Resmi Dilantik sebagai Ketua Dekranasda Bojonegoro |
Pastipas.id, Surabaya – Cantika Wahono resmi dilantik sebagai Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Bojonegoro periode 2025-2030. Pelantikan dilakukan oleh Ketua Dekranasda Provinsi Jawa Timur, Arumi Bachsin, dalam acara Pelantikan Serentak Ketua Dekranasda Kabupaten/Kota se-Jawa Timur di Ruang Hayam Wuruk, Kantor Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Timur, Jumat (7/3/25).
Acara ini turut disaksikan oleh Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, serta Purna Penjabat (Pj.) Gubernur Jawa Timur beserta istri dan Purna Pj. Ketua Dekranasda se-Jawa Timur.
Usai pelantikan, Cantika Wahono, yang juga menjabat sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bojonegoro, mengungkapkan rasa bahagianya atas amanah baru yang diemban. Ia menegaskan komitmennya untuk memajukan UMKM dan industri kerajinan di Bojonegoro.
"Dekranasda memiliki peran penting sebagai mitra pemerintah dalam meningkatkan kualitas kerajinan dan produk UMKM lokal. Kami siap mendukung pengrajin agar lebih berkembang dan memiliki daya saing," ujar Cantika Wahono.
Dalam waktu dekat, Dekranasda Kabupaten Bojonegoro akan mengambil langkah konkret untuk mendukung pelaku UMKM. Cantika Wahono menekankan bahwa sinergi dengan berbagai pihak, mulai dari pemerintah pusat, provinsi, hingga swasta, menjadi kunci utama dalam mengembangkan sektor kerajinan dan UMKM.
"Kami menyadari bahwa untuk mencapai tujuan besar ini, perlu kerja sama dan dukungan dari berbagai pihak. Semoga ke depan, kualitas dan daya saing UMKM Bojonegoro semakin meningkat," tambahnya.
Senada dengan itu, Ketua Dekranasda Jawa Timur, Arumi Bachsin, menegaskan komitmennya dalam membina dan memberdayakan UMKM di bidang kerajinan.
Pada periode kepemimpinan 2025-2030, Dekranasda Jawa Timur akan lebih fokus pada strategi pemasaran digital guna memperluas jangkauan produk lokal.
"Pemanfaatan e-commerce dan media sosial akan menjadi strategi utama untuk membawa industri kerajinan Jawa Timur ke level yang lebih tinggi, baik di pasar nasional maupun internasional," ujar Arumi Bachsin.
Di akhir sambutannya, Arumi juga menyampaikan apresiasi kepada para Purna Pj. Ketua Dekranasda yang telah berkontribusi dalam membangun industri kerajinan di Jawa Timur.
Pelantikan ini diharapkan menjadi momentum bagi Dekranasda Kabupaten Bojonegoro untuk semakin berkembang dan membawa industri kerajinan lokal lebih maju serta berdaya saing di kancah nasional dan internasional. (red)
Posting Komentar
Posting Komentar